TPD Ganjar-Mahfud Jateng Siap Tingkatkan Soliditas dan Solidaritas

Kota Semarang – Sebagai bentuk manifestasi untuk meningkatkan soliditas dan solidaritas menuju Pilpres 2024, Tim Pemenangan Daerah (TPD) Ganjar-Mahfud Jawa Tengah menggelar Rapat Persiapan Rakor Koordinasi TPD Jateng di Aula Panti Marhaen, Kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah.

Kamis (02/11/2023), rapat ini dihadiri oleh TPD Ganjar-Mahfud Jateng yang terdiri atas perwakilan Partai Pengusung di tingkat provinsi, yaitu PDI Perjuangan, PPP, Hanura, Perindo, serta perwakilan relawan, simpatisan, dan tokoh masyarakat dari berbagai latar belakang.

Rapat yang berlangsung hangat ini dipimpin oleh Ketua TPD Jawa Tengah, Agustina Wilujeng yang sekaligus sebagai Bendahara DPD Partai Jateng. Di mana pada kesempatan itu dirinya menekankan untuk adanya gotong royong dan soliditas antar semua unsur yang termaktub dalam susunan kepengurusan TPD, yang telah berdiri atas kesadaran dan semangat kolektivitas.

“Dengan kesadaran sendiri, kita membentuk TPD, dan semuanya bergotong royong. Puji syukur semuanya berjalan lancar dan kita sudah berhasil membentuk TPD yang semua komponen masuk. Mulai dari partai, aliansi profesi, milenial, dan lain sebagainya,” ujar Agustina.

Sehingga diharapkan oleh seluruh entitas yang berada di dalamnya, bahwa adanya soliditas tersebut mampu menjadi kekuatan untuk bukan hanya menyukseskan kemenangan Ganjar-Mahfud, namun juga berkorelasi positif terhadap kesuksesan seluruh partai pengusung pada Pileg.

Tim Editor

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*