Kota Semarang – Pasangan Capres-cawapres yang diusung oleh PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD hadir langsung dalam acara Kampanye Terbuka Hajatan Rakyat yang digelar di Area Simpang Lima, Kota Semarang, Sabtu (10/02/2024). Acara ini menjadi ajang untuk membangun bonding sesama peserta yang terdiri dari kader parpol koalisi, relawan, simpatisan, dan masyarakat umum sekaligus untuk menebalkan tekad dalam rangka memenangkan Ganjar-Mahfud di Pilpres 2024.
Dalam kesempatan itu, Ganjar menjelaskan bahwa Hajatan Rakyat di Kota Semarang menjadi acara penutup rangkaian kampanye. Sebelumnya, Ganjar-Mahfud telah berkeliling lebih dari 450 titik se-Indonesia untuk mendengarkan langsung aspirasi dari bawah. Pihaknya juga menekankan, bahwa aspirasi dari bawah ini akan menjadi pedoman dalam pelaksanaan pembangun, tentu dengan dibarengi analisis yang komprehensif dari para pakar.
Beberapa kelompok masyarakat dalam acara ini terlihat menyampaikan langsung aspirasi kepada Ganjar. Yuktiasih Proborini misalnya, sosok perempuan asal Kota Semarang yang menyandang disabilitas. Ia meminta Ganjar ke depan lebih memperhatikan kaum disabilitas, menghadirkan kesempatan bagi kelompok tersebut untuk terus berkarya dan berkontribusi kepada Bumi Pertiwi sebagaimana orang pada biasanya.
Dari dunia pendidikan, Raihan, alumni SMKN 1 Jateng juga menjelaskan dirinya sangat terbantu dari program pendidikan gratis ketika Ganjar dulu masih menjabat sebagai Gubernur Jateng. Bahkan, ia mengaku setelah lulus sekolah langsung disalurkan ke pekerjaan, sehingga Raihan ini bisa memperbaiki kualitas hidup dirinya dan keluarganya.
Begitu juga dengan pelaku UMKM, Yani Mardiyanto asal Solo. Ia adalah seorang fashion lukis. Dirinya telah 30 tahun memberdayakan pemuda yang punya bakat melukis. Yani Mardiyanto itu berharap agar Ganjar-Mahfud nantinya bisa meng-upgrade UMKM agar naik kelas. Hal itu ia Yakini bisa menghadirkan keadilan dan kemakmuran untuk masyarakat.
“Mimpi itu tidak terwujud kalau kita tidak menggunakan hak kita nanti pada 14 Februari. Seluruh program yang sudah kita laksanakan, Insyaallah Ganjar-Mahfud akan menuntaskan program itu, memberikan kekuatan kepada rakyat. Apa yang menjadi catatan anak bangsa kita akan perhatikan baik-baik. Saya selalu rindu jawa Tengah, saya selalu rindu ujung-ujung Indonesia, karena saya sangat cinta Indonesia,” terang Ganjar menjawab aspirasi-aspirasi itu.
Berbagai keluh kesah dan harapan yang disampaikan rakyat ini jelas akan terus dikawal oleh Ganjar-Mahfud. Keduanya meyakini, bahwa pemerintah yang baik adalah pemerintah yang tidak meninggalkan rakyat. Pemerintah yang baik adalah pemerintah yang menguatkan rakyat sehingga mereka bisa berdikari, tidak mencekoki dengan bantuan yang tidak produktif dan kemudian menyebabkan rakyat kehilangan daya juangnya dalam menggapai kesejahteraan.
Tim Editor
Be the first to comment