33.000 Kader Partai di Jateng Kompak Merahkan Stadion Jatidiri di Acara Konsolidasi

Foto: Ribuan Kader PDI Perjuangan Memadati Stadion Jatidiri, Kota Semarang untuk Mengikuti Kegiatan Konsolidasi Politik Menjelang Pemilu 2024

Kota Semarang – 33.000 Kader PDI Perjuangan se-Jawa Tengah mulai memadati Stadion Jatidiri, Kota Semarang untuk mengikuti rangkaian kegiatan ‘Konsolidasi Semangat Menuju Pemenangan Partai dan Ganjar 2024’. Sesampainya di lokasi acara, mereka dipandu oleh Komandan Tempur Elektoral (KomandanTe) Bintang Tiga pengampu masing-masing wilayah langsung menuju tribun, di mana nantinya mereka akan mendapatkan pengarahan langsung dari Ketua DPP PDI Perjuangan sekaligus Ketua DPR RI, Mbak Puan Maharani, Jumat (25/8/2023).

Diketahui, acara konsolidasi ini merupakan bagian dari proses untuk mewujudkan tagline Menang Spektakuler yang diinisiasi oleh DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah. Di sisi lain, hal ini juga menjadi bagian dari show of force di mana Jawa Tengah sendiri memang dikenal oleh publik sebagai Kandang Banteng.

Foto: Kader PDI Perjuangan Memasuki Lokasi Acara Konsolidasi di Stadion Jatidiri

Ketua DPD Jateng, Ir. Bambang Wuryanto atau yang familiar disapa Bambang Pacul pada kegiatan podcast politik menyebutkan jika acara konsolidasi kader di Jateng ini menjadi upaya untuk merefleksikan spirit Bung Karno dalam pergerakan Partai di lapangan.

“Itu acara kita desain di Stadion Jatidiri 25 Agustus malam. Nanti Mbak Puan yang memerintahkan. Kita matikan lampu, kita hadirkan Bung Karno. Nanti Bung Karno berpesan kepada murid-muridnya (Kader PDI Perjuangan Jawa Tengah), supaya ini dicontoh, maha guru kita. Ini kita datangkan 33.000. Kenapa 33.000? karena nomor urut Partai kami 3, jadi kalau kawan memakai kode begini, metal,” paparnya.

Foto: Antusiasme Kader PDI Perjuangan Mengikuti Kegiatan Konsolidasi

Pesan dari Bung Karno yang dimaksud, paling dekat dengan nafas pergerakan PDI Perjuangan adalah spirit gotong royong. Sejauh ini, DPD Jateng selalu menekankan bahwa KomandanTe mesti bergotong-royong dengan struktur Partai di wilayah ampuannya. Diharapkan, dengan adanya konsolidasi ini, seluruh KomandanTe, struktur Partai, serta badan dan sayap Partai nantinya bisa saling bahu-membahu untuk mewujudkan Menang Spektakuler pada kontestasi politik 2024, di mana muaranya adalah untuk memperkuat tenaga Kaum Marhaen.

Tim Editor

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*