Hadirkan Kebahagiaan, Mbak Casytha Bagikan Bantuan Kursi Roda

Kabupaten Temanggung – Anggota DPD RI Dapil Jawa Tengah, Casytha Arriwi Kathmandu, kunjungi Kota Tembakau dalam kunjungan kerjanya. Mbak Casytha, sapaan akrabnya, berkunjung untuk menyapa warga Temanggung, di Posko Merdeka Temanggung, Senin (05/02/2024).

Dalam kunjungan tersebut, selain menyapa warga di Temanggung, Mbak Casytha juga membagikan bantuan Kursi Roda bagi yang membutuhkan dan mungkin dengan keterbatasaan akan tubuhnya, maupun lansia.

Kegiatan bagi kursi roda ini menjadi agenda sosial Mbak Casytha yang sudah berjalan lama. Di berbagai kesempatan pun, Mbak Casytha juga membagikan kursi roda tersebut, sebagai rasa kepeduliannya.

Salah satu lansia, Harmanto (70), dengan usianya yang sudah sepuh dan keterbatasan akan tubuhnya, ia berterimakasih kepada Mbak Casytha dengan diberikannya kursi roda. Terlihat, ia hingga meneteskan air mata sebagai rasa haru atas ke dermawanan Mbak Casytha.

“Terimakasih Mbak Casytha, atas kursi rodanya yang telah diberikan, semoga dengan ini bisa memudahkan aktivitas sehari-hari Pak Har,” ucap anak Harmanto, yang mewakili karena keterbatasan bicaranya.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*