Kabupaten Kendal – Obor Api Abadi Mrapen yang dibawa oleh PDI Perjuangan tiba di Kabupaten Kendal pada Sabtu, 18 Mei 2024. Rombongan pelari yang membawa obor ini disambut dengan antusias oleh pengurus dan para kader partai setempat. Setelah tiba, obor ini disimpan sementara di ruang depan dengan pengawasan sebelum melanjutkan perjalanan ke Kabupaten Batang.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kendal, Akhmat Suyuti, menegaskan bahwa obor Api Abadi Mrapen ini melambangkan semangat perjuangan yang tidak pernah padam dari PDI Perjuangan. Ia berharap simbol ini dapat memotivasi para kader untuk terus bersemangat dalam memajukan partai.
“Obor yang diambil dari Mrapen ini akan dibawa secara estafet ke Jakarta untuk menyambut Rakernas kelima. Sepanjang perjalanan, termasuk di Kendal, obor ini membawa misi semangat yang tidak akan pernah padam,” ujar Suyuti.
Obor ini diestafetkan oleh 25 pelari yang dibagi dalam lima tim untuk setiap segmen estafetnya. Para pelari tersebut diberangkatkan dari kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah di Semarang, membawa obor dengan penuh semangat menuju Jakarta. Perjalanan ini tidak hanya simbolis tetapi juga bertujuan untuk menyemangati kader PDI Perjuangan di sepanjang rute yang dilalui.
Suyuti juga menambahkan bahwa keberadaan obor ini di Kendal merupakan momen penting untuk mengingatkan para kader tentang nilai-nilai perjuangan partai. Obor ini diharapkan menjadi pemicu semangat yang dapat dirasakan oleh semua kader, baik di Kendal maupun daerah lain yang dilalui estafet obor.
Tim Editor
Be the first to comment