Pemilih Ganjar di Pilkada 2013 Diyakini Akan Kembali Memilihnya

Ganjar Pranowo diprediksi akan mengulangi kemenangan Pilkada 2013. Ganjar Pranowo yang saat itu berpasangan dengan Heru Sudjatmoko memenangkan Pilkada 2013 dengan perolehan 48,82 persen suara. Paslon Ganjar-Heru saat itu hanya didukung satu partai yaitu PDI Perjuangan akhirnya mengalahkan gubernur petahana Bibit Waluto dan Sekretaris Daerah Jawa Tengah Hadi Prabowo yang diusung koalisi beberapa partai.

Peneliti Centre for Strategic and International Studies (CSIS), Arya Fernandes, mengatakan bahwa Ganjar Pranowo akan kembali memenangkan pilkada dengan perolehan lebih dari 50 persen. “Petahana kemungkinan menang di atas 50 persen dengan mengoptimalkan basis massa PDI Perjuangan dan kepala daerah yang diusung PDI Perjuangan,” kata Arya Fernandes, Senin (07/05/2018).

Dengan keunggulan sebagai petahana dan dukungan partai yang lebih banyak, Ganjar Pranowo yang saat ini berpasangan dengan Taj Yasin diyakini akan kembali unggul. Menurut Arya Fernandes, pemilih Ganjar Pranowo di Pilkada 2013 akan kembali memilihnya di Pilkada 2018. “Pemilih PDI Perjuangan loyal ke calon dan tidak mudah beralih, meski diserang isu e-KTP. Kalau iklim Pilkada seperti saat ini sulit untuk pasangan rival mengejar. Perlu kerja sangat keras,” jelas Arya Fernandes.

Dalam survei terbaru yang dirilis Lembaga Survei Kebijakan Publik (LSKP) Research dan Consulting tanggal 24 April 2018, tingkat keterpilihan Ganjar-Yasin mencapai 50,3 persen. Sementara pasangan rivalnya, Sudirman-Ida, hanya memiliki tingkat keterpilihan sebanyak 10,5 persen. Masih ada 39,2 persen suara yang belum menentukan pilihan.

Direktur LSKP Sunarto Ciptoharjono menjelaskan bahwa Ganjar-Yasin memiliki tingkat keterpilihan di atas 50 persen sehingga kemungkinan memenangi pilkada sangat tinggi. Dengan sisa masa kampanye kurang dari dua bulan, Sudirman-Ida diprediksi akan kesulitan mengejar ketertinggalan. “Dari survei kami, angka di atas 50 persen itu melampaui the magic numbers,” kata Sunarto.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*